Pengaruh pemberian terak baja pada podzolik merah kuning terhadap ciri kimia tanah, kadar dan serapan hara, serta produksi tanaman tebu (Scacharum officinarum L.)
Abstract
Pemanfaatan dan pengembangan lahan kering yang bermasalah bagi berbagai usaha pertanian akan semakin meningkat, baik untuk memenuhi kebutuhan penduduk maupun kebutuhan pembangunan nasional. Lahan semacam ini terdapat cukup luas di Indonesia, antara lain meliputi jenis Podzofik dengan ciri utama masam dan secara umum kurang subur, serta diduga kahat silikat, sehingga memerlukan tindakan khusus agar dapat diperoleh produksi tanaman yang memuaskan. Meskipun penggunaan bahan organik, batuan fosfat alam, dan kapur giling telah lama dikenal dan digunakan untuk perbaikan tanah lahan kering bermasalah, usaha rnencari pilihan lain akan tetap bermanfaat.
Collections
- DT - Agriculture [751]