Pertumbuhan Sengon Solomon F2 (Falcataria moluccana) Umur 14 Bulan dan Padi (Oryza sativa) dalam Sistem Agroforestri
Abstract
Sengon Solomon merupakan provenan sengon yang memiliki pertumbuhan lebih cepat dibanding provenan lokal. Sengon sering dibudidayakan secara agroforestri, salah satunya dengan padi. Persaingan antar kedua komponen tanaman dalam memperoleh cahaya matahari dan unsur hara semakin tinggi seiring bertambahnya umur sengon. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pertumbuhan sengon Solomon F2 berumur 14 bulan serta pertumbuhan beberapa varietas padi yang ditanam dalam sistem agroforestri. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dua faktorial. Padi ditanam di bawah naungan sengon Solomon F2 berjarak tanam 1.5 m x 1.5 m dan 1.5 m x 3 m. Varietas padi yang digunakan adalah LIPI Go 1, LIPI Go 2, IPB 3S, dan IPB 9G. Analisis data dilakukan dengan pengujian sidik ragam dan uji lanjut Duncan pada selang kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sengon Solomon F2 berumur 14 bulan pada jarak tanam 1.5 m x 3 m memiliki tinggi, diameter dan luas tajuk yang lebih besar. Varietas padi berpengaruh nyata terhadap beberapa parameter pertumbuhan padi. Padi varietas IPB 3S merupakan padi dengan pertumbuhan dan produksi terbaik pada penelitian.
Collections
- UT - Silviculture [1361]