Karakteristik Ekstrak Kasar Enzim Pepsin dari Lambung Ikan Bandeng (Chanos chanos).
View/ Open
Date
2019Author
Rakhmawati, Ida Ayu Iska
Nurhayati, Tati
Nurilmala, Mala
Metadata
Show full item recordAbstract
Pepsin merupakan enzim protease yang dapat mendegradasi protein dalam kondisi asam. Pepsin dapat diekstrak dari lambung hewan termasuk lambung ikan. Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan ekstrak kasar enzim pepsin lambung ikan bandeng menggunakan beberapa metode ekstraksi dan menentukan karakteristik enzim pepsin lambung ikan bandeng yang dihasilkan. Pepsin dari lambung ikan bandeng dapat diekstraksi dengan metode pelarut buffer Tris-HCl, akuades, dan akuades yang dilanjutkan koagulasi. Analisis data aktivitas ekstrak kasar pepsin lambung ikan bandeng, suhu dan pH optimum, serta kinetika enzimatis menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL). Aktivitas enzim tertinggi terdapat pada metode ekstraksi buffer Tris-HCl (397 U/mL). Ekstrak kasar pepsin lambung ikan bandeng optimum pada suhu 30 ºC dan pH 1-2 serta memiliki nilai Vmaks dan Km sebesar 909.091 mmol/s dan 0.091 mM.