Pengaruh Lingkungan Tempat Bekerja dan Pendapatan Keluarga Pada Pola Pemberian Makan Bayi, Studi Kasus di Desa Pakujaya dan Pakulonan Kecamatan Serpong Tangerang Jawa Barat
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan tempat bekerja dan pendapatan keluarga pada pola pemberian makan bayi, serta kaitannya dengan status gizi. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan keluarga, jenis makanan tambahan, frekuensi pemberian ASI, rencana penyapihan dan status gizi bayi.KEluarga yang mempunyai bayi berumur sampai 12 bulan yang diambil sebagai contoh berasal dari 20 KK yang bekerja sebagai petani (golongan I) dan 20 KK yang bekerja sebagai karyawan/buruh pabrik (golongan II), yang isteri-isterinya tidak bekerja. Data menganai pendapatn, frekuensi pemberian ASI dan rencana penyampihan bayi diperoleh melalui wawancara.
Collections
- UT - Nutrition Science [1837]