Pengaruh Kematian yang Disebabkan Infeksi pada Model Epidemik SIRS Deterministik dan Stokastik
View/Open
Date
2017Author
Agusmiawati, Merli
Mathematics
Stochastic
2016
Bogor-JABAR
Metadata
Show full item recordAbstract
Model epidemik SIRS merupakan model penyebaran penyakit yang terdiri
dari individu rentan terhadap penyakit, individu terinfeksi penyakit, dan individu
sembuh dari penyakit, tapi dapat menjadi individu yang rentan kembali. Dalam
penelitian ini membahas model epidemik SIRS deterministik dan stokastik dengan
pengaruh kematian yang disebabkan infeksi. Analisis kestabilan pada model
epidemik SIRS deterministik diperoleh dua titik tetap, yaitu titik tetap bebas
penyakit dan titik tetap endemik. Diperoleh bilangan reproduksi dasar yang
memengaruhi kestabilan titik tetap. Pada model epidemik SIRS stokastik diperoleh
peluang transisi dan peluang terjadinya wabah. Dari simulasi numerik, perilaku
model SIRS deterministik serupa dengan model SIRS stokastik. Semakin kecil
kematian yang disebabkan oleh infeksi baik saat laju penularan diperbesar maupun
laju penyembuhan diperbesar maka akan meningkatkan jumlah individu terinfeksi
dan menurunkan jumlah individu rentan. Jika model SIRS deterministik menuju
kestabilan titik tetap endemik, maka model SIRS stokastik juga menuju kestabilan
titik tetap endemik, dan sebaliknya.
Collections
- UT - Mathematics [1462]