View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Professional Master
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Professional Master
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Strategi Pengembangan Kinerja Balai Besar Rehabilitasi Vokasional Bina Daksa (BBRVBD) Cibinong Berbasis Balanced Scorecard

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (53.24Mb)
      Date
      2017
      Author
      Harjanti, Alberta
      Sumardjo
      Fariyanti, Anna
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Saat ini belum ada indikator pelayanan publik yang akuntabel serta terukur dan berkelanjutan. Meskipun LAKIP merupakan wujud pertanggungjawaban pelaksanaan tugas pokok dan fungsi dan pengelolaan sumber daya yang dimiliki dalam rangka pelayanan kepada masyarakat, namun belum mampu menggambarkan akuntabilitas publik melainkan masih merupakan akuntabilitas internal sehingga dibutuhkan rumusan konsep indikator pengukuran kinerja akuntabilitas publik.Pengukuran tingkat capaian kinerja BBRVBD dilakukan dengan cara membandingkan antara target indikator kinerja sasaran dengan realisasinya. Sasaran pengukuran tingkat capaian kinerja BBRVBD pada LAKIP belum komprehensif dan menyeluruh. Dengan kata lain, BBRVBD belum menetapkan standar hasil yang jelas berkaitan dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya sehingga BBRVBD tidak dapat mencapai kinerja yang optimal.Balanced Scorecard merupakan pendekatan yang telah dianggap tepat untuk mengukur kinerja yang didasarkan dari strategi organisasi. Balanced Scorecard juga dapat dijadikan alat ukur kinerja dengan menyeimbangkan keempat perspektif di dalamnya sehingga menjadi satu sistem yang terintegrasi. Dengan mengembangkan sistem Balanced Scorecard dalam pemerintahan, maka pimpinan pemerintahan dapat mengetahui apa harapan masyarakat dan apa kebutuhan pegawai pemerintah untuk memenuhi akuntabilitas publik. Penelitian ini bertujuan : (1) menganalisis akuntabilitas kinerja BBRVBD sesuai tugas pokok dan fungsinya, (2) menganalisis kinerja BBRVBD melalui pendekatan balanced scorecard, (3) merumuskan strategi pengembangan kinerja BBRVBD. Data primer diperoleh dengan cara observasi, wawancara mendalam, dan penyebaran kuesioner. Dalam menganalisis akuntabilitas BBRVBD menggunakan data sekunder. Data sekunder berasal dari studi pustaka dan kajian literatur terkait.Pada penelitian juga diuraikan bagaimana menerapkan pengukuran kinerja dengan menggunakan Balanced Scorecardyang telah disesuaikan dengan kondisi BBRVBD. Pada perspektif pembelajaran dan pertumbuhan menggunakan 84 responden pegawai BBRVBD dan pada perspektif pelanggan sebanyak 58 responden alumni BBRVBD menggunakan data primer berupa kuesioner. Sedangkan pada perspektif proses bisnis internal dan perspektif keuangan mengunakan data sekunder.Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akuntabilitas penilaian kinerja internal yang dikembangkan dalam LAKIP belum memadai untuk mengukur tingkat keberhasilan BBRVBD dalam memberikan pelayanan publik yang akuntabel. Masih terdapat kelemahan-kelemahan dalam menetapkan indikator sehingga mengakibatkan terlalu mudah dicapai. Hal tersebut menjadi kurang sesuai dengan visi dan misi BBRVBD yang dijelaskan dalam tugas pokok dan fungsinya. Sedangkan melalui pendekatan balanced scorecard menunjukkan bahwa kinerja BBRVBD Cibinong masih memperlihatkan skor yang belum maksimal. Terlihat adanya kinerja dengan kategori biru dan kuning yang bermakna membutuhkan perbaikan agar kualitas pelayanan lembaga meningkat. Beberapa faktor tersebut antara lain : (1) kepuasan kerja pegawai, (2) proses bisnis internal dan (3) dukungan anggaran pelayanan BBRVBD. Strategi yang tepat untuk pengembangan kinerja BBRVBD adalah menyempurnakan sistem manajemen pengelolaan dan pembinaan sumber daya manusia sehingga dapat mewujudkan masa depan lembaga yang lebih baik. Manajemen pengelolaan dan pembinaan SDM merupakan suatu upaya untuk mencapai peningkatan yang terus menerus dalam kinerja baik kinerja individu pegawai maupun kinerja organisasi. Hal tersebut amat menentukan dalam pencapaian tujuan organisasi. Dibutuhkan manajemen pengelolaan dan pembinaan SDM yang efektif agar SDM yang ada di lembaga memiliki motivasi dan kinerja yang bagus, hingga akhirnya tujuan lembaga bisa tercapai.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/88668
      Collections
      • MT - Professional Master [909]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository