Autentikasi Berbasis LDAP Untuk Interkoneksi Server VoIP Menggunakan Codec G.722 dan GSM.
View/Open
Date
2017Author
Saputro, Denny
Wahjuni, Sri
Akbar, Auriza Rahmad
Metadata
Show full item recordAbstract
VoIP merupakan salah satu layanan telekomunikasi berbasis IP yang
berkembang dengan cepat. VoIP memiliki beberapa protokol signaling yaitu H.323,
SIP, dan IAX. QoS dapat mempengaruhi kualitas suara. Parameter QoS yang diukur
yaitu delay, jitter, dan packet loss. Kualitas suara dapat diukur dengan menghitung nilai
R factor. Dalam penelitian ini komunikasi VoIP dibangun dalam server yang sama dan
antarserver. Penyimpanan data user pada VoIP dilakukan dengan melakukan integrasi
dengan LDAP. Pengujian dilakukan dengan menganalisa QoS menggunakan codec
yang sama dan codec yang berbeda. Hasil pengujian menunjukan codec GSM
mendapat nilai QoS terbaik yaitu jitter 16.92 ms, delay 40.12 ms, dan packet loss 0.19%
serta mendapat nilai R factor sebesar 92 dan pada codec G.722 mendapat nilai jitter
19.48 ms, delay 40.14 ms, dan packet loss 0.22 % serta mendapat nilai R factor sebesar
91.
Collections
- UT - Computer Science [2338]