Deteksi Dan Identifikasi Pepper Vein Yellows Virus Penyebab Penyakit Kuning Pada Tanaman Mentimun Di Jawa Barat
Abstract
Survei pada pertanaman mentimun di daerah Jawa Barat dilaporkan
adanya gejala menguning dan vein banding. Gejala ini mirip dengan gejala
penyakit klorosis pada cabai yang telah dilaporkan di Bali. Penyakit tersebut
diketahui diinduksi oleh Pepper vein yellows virus (PeVYV; Polerovirus), yang
diketahui memiliki inang yang terbatas pada tanaman cabai. Penelitian ini
bertujuan untuk mendeteksi dan mengidentifikasi virus yang berasosiasi dengan
penyakit kuning pada tanaman mentimun melalui reverse transcriptionpolymerase
chain reaction (RT-PCR) dan analisis sikuen nukleotida. RT-PCR
menggunakan sepasang primer spesifik yang mengamplifikasi gen protein
selubung PeVYV berhasil mengamplifikasi fragmen DNA berukuran 650 pb.
Analisis sikuen nukleotida dari produk RT-PCR menunjukkan bahwa isolat virus
penyebab penyakit kuning adalah PeVYV. Penelitian ini merupakan laporan
pertama infeksi PeVYV pada tanaman lain selain cabai.
Collections
- UT - Plant Protection [2438]