Oybon (oyster bonbon): permen sehat dari jamur tiram putih cegah penyakit jantung

View/ Open
Date
2014Author
Amellia
Ulhaq, Avicienna
Karomah, Nailatul
Irshan, Yusuf
Amir, Faizal
Sulistiyani
Metadata
Show full item recordAbstract
Penyakit jantung telah menjadi penyebab kematian nomor 1 di Indonesia. Penyakit jantung tidak hanya menyerang orang berusia lanjut, namun juga menyerang orang dewasa dan remaja. Penyakit jantung berkaitan erat dengan konsentrasi kolesterol total dalam darah di atas normal (hiperkolesterolemia). Inovasi produk olahan jamur tiram putih yang akan dibuat adalah ‘OYBON’ (Oyster Bonbon), permen sehat dari jamur tiram putih yang merupakan jenis pangan fungsional. Produk ini diharapkan mampu mencegah penyakit jantung melalui penurunan kadar kolesterol darah sehingga terbentuknya gaya kekebalan tubuh psychoimun. Saat ini konsumen cukup cerdas dalam memilih jenis pangan, pangan yang dipilih bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan energi, mengenyangkan, atau karena rasanya yang lezat. Namun aktivitas fisiologis komponen yang dikandungnya juga dipertimbangkan, pangan tersebut adalah jenis pangan fungsional. OYBON merupakan permen sehat yang dapat dikonsumsi oleh masyarakat berbagai kalangan dan usia (sesuai dengan takaran kategori usia yang akan dianjurkan), khususnya yang sadar akan pola hidup sehat. OYBON hadir dengan kemasan menarik dan rasa unik sehingga dapat menarik perhatian konsumen dan meningkatkan profit produsen.
Collections
- PKM - Kewirausahaan [439]