Heliksmart: helm pintar sebagai alternatif headphone untuk penyeimbang otak kanan dan otak kiri

View/ Open
Date
2013Author
Surahman
Amir, Faizal
Sari, Santi Puspita
Slamet, Alim Setiawan
Metadata
Show full item recordAbstract
Pada saat ini, hampir semua masyarakat memiliki motor. Oleh karena itu, helm sangat penting untuk menghindari kecelakaan pada saat mengendara. Heliksmart adalah helm unik dan menarik yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya melalui headphone yang dapat melantunkan nada-nada dan memiliki desain eksterior yg membangun jiwa nasionalis serta bersifat edukatif. Pada pengembangan produk ini memiliki beberapa tujuan yaitu memasyarakatkan dan meningkatkan nilai jual Heliksmart untuk menambah daya tarik pengendara motor terhadap helm, menumbuhkan dan menanamkan nasionalisme pada generasi muda yang cinta dengan produk tanah air, meningkatkan keinginan belajar para pelajar, menyediakan alternatif helm yang unik dengan harga yang sesuai dengan masyarakat. Helm Pintar yang kami produksi adalah helm unik dan menarik yang memberikan kenyamanan kepada penggunanya. Helm dengan multi fungsi yang dilengkapi headphone dan MP3. Dengan musik-musik pilihan helm ini akan berguna sebagai penyeimbang otak kanan dan otak kiri sehingga pengendara tetap berkonsentrasi pada saat mengendarai motor. Di samping itu, helm ini juga terdapat kata nasionalisme dan rumus-rumus sehingga membuat pelajar lebih giat lagi belajar. Inti dari ide produk ini bertujuan untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme generasi muda yang kian memudar. Segmentasi pasar dari produk Heliksmart ini adalah civitas akademika IPB, SMA, SMP, serta masyarakat kota Bogor. Target usaha Heliksmart ini adalah masyarakat kelas ekonomi menengah dan menengah ke atas. Dalam posisi Heliksmart sebagai pilihan utama helm yang unik dan menarik untuk pengendara di kota Bogor. Tempat pemasaran yang dipilih untuk produk awal usaha yaitu di lokasi strategis kampus IPB dan sekitarnya. Promosi yang akan dilakukan untuk mengenalkan produk ini ke masyarakat adalah secara langsung, tidak langsung, dan melalui media teknologi informasi. Pada produk ini harga jual Heliksmart Standart Rp 200.000 dan Heliksmart Retro Rp 400.000. Dengan hadirnya produk ini di tengah masyarakat diharapkan dapat meningkatkan daya minat pengguna helm pada pengendara.
Collections
- PKM - Kewirausahaan [439]