dc.description.abstract | Deretan bangunan pencakar langit, silang susun jalan dan jembatan, kemilau jalur biru sungai yang mengalir jernih berdampingan dengan jalur hijau sepadan sempadan sungai, semarak taman penghias kota, serta nuansa kota modern lainnya hadir di ibukota Negara semenanjung ini. Bentang alam kota yang dikelilingi sauk hijau (greenbelt) pegunungan yang membingkai horizon kota dan sungai jernih melintasi kota merupakan wujud harmonis hubungan mutual konstruktif manusia dan lingkungannya. Seakan-akan seoul menjadi kota dimana mata angin dan air, langit dan bumi, pria dan wanita, hidup damai harmoni. | en |