Show simple item record

dc.contributor.advisorNurmalina, Rita
dc.contributor.authorMuchsin, Musliyadi
dc.date.accessioned2012-08-08T01:51:38Z
dc.date.available2012-08-08T01:51:38Z
dc.date.issued2007
dc.identifier.urihttp://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/56422
dc.description.abstractBogor merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang memiliki minat dan konsumen terhadap ikan hias air laut. Terdapat 10 toko ikan hias di kota Bogor, salah satu diantaranya adalah Toko Ikan Hias Air Laut Tropical Aquarium. Penelitian ini bertujuan menganalisa kepuasan pengunjung toko ikan hias air laut Tropical Aquarium yang termasuk didalamnya dengan : (1) Mengindentifikasi dan mengkaji tahapan proses keputusan pembelian di toko ikan hias air laut Tropical Aquarium oleh konsumen. (2) Mengukur dan menganalisis kepuasan konsumen terhadap ikan hias air laut. (3) Merumuskan strategi pemasaran ikan hias air laut di Kotamadya Bogor, khususnya Toko Tropical Aquarium. Konsumen umunya laki-laki dengan umur diatas 30 tahun, dan pekerjaan wiraswasta dengan pendapatan 3,5 juta keatas serta tingkat pendidikan terbanyak adalah sarjana. Peringkat tingkat kepentingan atribut bauran pemasaran yang mendapat urutan tertinggi adalah Variasi dan jenis ikan yang tersedia (skor rataan 2,54) dan peringkat yang terendah adalah penampilan dan seragam pramuniaga (skor rataan 1,67). Peringkat tingkat kinerja atribut toko ikan hias air laut yang mendapat urutan tertinggi adalah display produk (skor rataan 2,36) dan peringkat yang terendah adalah penampilan dan seragam pramuniaga (skor rataan 1,29). Importance-Performance Analysis yang digunakan untuk menganalisis atribut-atribut yang terdapat pada toko ikan hias air laut menempatkan 20 atribut ke dalam empat kuadran. Pada kuadran I, yaitu atribut variasi dan jenis ikan yang tersedia dan pengetahuan pramuniaga terhadap produk. Pada kuadran II, yaitu atribut display produk, kenyamanan ruangan, kebersihan dan kerapihan ruangan, kemudahan cara pembayaran, kesehatan ikan, harga yang ditawarkan, respon pramuniaga dalam melayani konsumen, sikap pramuniaga, dan tanggapan terhadap keluhan. Pada kuadran III, yaitu atribut tata ruang dan dekorasi, penyediaan air laut, area parkir, pelayanan konsultasi, penyediaan sarana dan prasarana penunjang akuarium, pelayanan penataan koral dan pemeliharaan akuarium, serta penampilan dan seragam pramuniaga. Pada kuadran IV, yaitu atribut penerangan toko dan akses transportasi.en
dc.titleAnalisis Kepuasan Pengunjung Toko Ikan Hias Air Laut Tropical Aquarium di Kotamadya Bogoren


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record