Pengaruh Penaungan dan Pemupukan N-P-Mg terhadap Pertumbuhan Tanaman Muda Kopi Robusta (Coffe canephora Pierre ex Froehner)
Abstract
Percobaan ini bertujuan untuk melihat pengaruh penaungan dan dosis pemupukan N-P-Mg terhadap pertumbuhan tanaman muda kopi Robusta. Percobaan dilakukan di Kebun Percobaan IPB Darmaga IV pada bulan Oktober 1983 sampai dengan bulan Mei 1984. Tanaman kopi yang dipakai berumur dUa tahun.Intensitas penaungan yang dicobakan terdiri atas dua taraf, yakni penaungan 0 persen dan penaungan 75 persen. Perlakuan pupuk yang dicobakan terdiri atas tiga taraf, yaitu 0 g Urea, 0 g TSP. 0 g Kieseritj 45 g Urea, 45 g TSP, 50 g Kieserit dan 90 g Urea, 90 g TSP, 100 g Kieserit. Pengamatan meliputi tinggi tanaman, jumlah dan panjang cabang serta jumlah buku tiap cabang plagiotrop. Rancangan percobaan yang dipergunakan rancangan petak terpisah dengan perlakuan penaungan sebagai petak utama dan perlakuan pupuk sebagai anak petak.
Collections
- Landscape Architecture [123]