Pengaruh Nisbah N/K pada Tiga Taraf N terhadap Hasil Dan Kualitas Umbi Kentang
Abstract
Tujuan percobaan untuk melihat pengaruh penambahan pupuk N dan K diatas dosis 80 kg per hektar dan nisbah N& terhadap hasil dan kualitas umbi kentang varietas LT-2. Percobaan dilakukan di Rumah Plastik Kebun Percobaan IPB Tajur, sejak bulan November 1983 hingga bulan Februari 1984. Percobaan menggunakan rancangan acak lengkap berpola faktorial. Terdapat dua faktor masing-masing dengan tiga taraf dan 10 kali ulangan. Faktor pertama ialah pemupukan N : 80, 160 dan 240 kg N per hektar ( t a r a f N1, N2 dan N3). Faktor kedua i a l a h pemupukan K :.80, 160 dan 240 kg K20 per hektar ( taraf X I , K2 dan K3). Dari sembilan perlakuan yang ada, dikelompokkan dalam tiga jenis nisbah N/K : nisbah N& seimbang (dosis N=K) , tinggi (dosis N K) dan rendah (dosis K N).