Show simple item record

dc.contributor.advisorTambunan,Armansyah H; Hartulistiyoso, Edy; Subrata, I Dewa Made
dc.contributor.authorHermen
dc.date.accessioned2010-05-17T01:18:42Z
dc.date.available2010-05-17T01:18:42Z
dc.date.issued2001
dc.identifier.urihttp://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/22127
dc.description.abstractSifat dielektrik menggambarkan kemampuan suatu bahan untuk menyimpan, mentransmisikan dan memantulkan energi gelombang elektromaknetik. Pemanfaatan sifat ini cenderung semakin banyak diterapkaan dibidang pertanian seperti dalam proses pengeringan bahan-bahan biologik. Aplikasinya didasarkan pada kemampuan bahan untuk menyerap radiasi elektromaknetik dan mengubahnya menjadi panas. Selain itu pada tingkat enerji yang lebih rendah, sifat dielektrik dapat dimanfaatkan untuk mengukur kadar air secara non destruktif. Tujuan penelitian ini adalah merancang dan menguji alat untuk mengukur nilai sifat dielektrik bahan biologik pada kisaran frekuensi radio. Alat yang dirancang berdasarkan teknik Q meter ini pada dasarnya terdiri atas osilator, rangkaian RLC dan Voltmeter. Cara pengukuran sifat dielektrik bahan adalah dengan mengatur kondensator variabel Cv sehingga pembacaan volt meter memberikan nilai maksimum, maka didapatkan nilai Q dan C, yang dicatat sebagai Q1 dan C1. Kemudian sampel dipasang secara paralel dengan Cv sehingga didapatkan nilai Q2 dan C2. Nilai tetapan dielektrik &' dihitung dari rumus e'= C.d/8.A dimana Cd C1-C2. Dengan menggunakan nilai Q1, Q2, C1dan C2 nilai faktor kehilangan dielektrik &" dapat dicari. Osilator yang dibuat telah dapat membangkitkan frekuensi dari 3,47 sampai 39,45 MHz. Dengan nilai L= 3,542 uH pada rangkaian RLC, dapat dilakukan pengujian alat dari frekuensi 8 MHz sampai 22 MHz dengan puncak kapasitansi resonansi dari 21,72 pF sampai 177,49 pF. Pengamatan pada frekuensi 8, 10 dan 12 MHz memperlihatkan nilai keragaman ulangan tetapan dielektrik ɛ' dan faktor kehilangan dielektrik e" lebih besar dibandingkan frekuensi 14, 16, 18, 20, 22 Mhz. Alat yang dirancang dapat mengidentifikasi bahwa pada kadar air tinggi memperlihatkan nilai sifat dielektrik yang lebih tinggi pula.
dc.titleRancang Bangun Alat dan Pengukuran Nilai Sifat Dielektrik Bahan Pertanian pada Kisaran Frekuensi Radioid


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record