View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Human Ecology
      • UT - Family and Consumer Sciences
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Human Ecology
      • UT - Family and Consumer Sciences
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Pengaruh Kepuasan Hidup dan Kesehatan Mental terhadap Penyalahgunaan Media Sosial pada Mahasiswa

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (19.45Mb)
      Date
      2020
      Author
      Defrianto, Muhammad
      Alfiasari
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Mahasiswa berada pada tahap perkembangan dengan transisi kritis dari masa remaja akhir dan awal dewasa. Masa remaja dikenal dengan masa mencari jati diri dan seringkali dihadapkan dengan beragam masalah karena pencapaian tugas perkembangan yang belum terpenuhi dengan baik. Salah satu masalah remaja adalah penyalahgunaan media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik mahasiswa, kepuasan hidup dan kesehatan mental terhadap penyalahgunaan media sosial pada mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kuantitatif yang melibatkan 302 mahasiswa dari Sekolah Vokasi Institut Pertanian Bogor sebagai contoh penelitian. Teknik pengambilan contoh menggunakan convenience sampling mengingat data diambil secara online dan disebar kepada sebanyak mungkin anggota populasi sehingga dengan teknik ini responden diasumsikan bersedia mengisi kuesioner karena merasa lebih nyaman dan aman. Hasil uji hubungan menunjukkan jenis kelamin memiliki hubungan signifikan dengan penyalahgunaan media sosial yang mana mahasiswa laki-laki menunjukkan perilaku penyalahgunaan yang lebih tinggi. Kepuasan hidup ditemukan tidak berhubungan dan tidak berpengaruh terhadap kesehatan mental dan penyalahgunaan media sosial. Sementara itu, kesehatan mental terbukti berhubungan negatif dan paling nyata dengan perilaku penyalahgunaan dimana peningkatan kesehatan mental akan menyebabkan penurunan kecenderungan penyalahgunaan media sosial pada mahasiswa dalam penelitian ini. Kesehatan mental juga ditegaskan berpengaruh signifikan terhadap penyalahgunaan media sosial.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/164624
      Collections
      • UT - Family and Consumer Sciences [1542]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository