Peran Kesadaran Kesehatan, Pengetahuan Produk, dan Sikap terhadap Keputusan Pembelian Minuman Isotonik pada Mahasiswa UKM Olahraga IPB University
Abstract
Konsumsi minuman isotonik dapat memberikan sejumlah manfaat bagi tubuh, terutama pada atlet untuk menghindari terjadinya dehidrasi. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh kesadaran kesehatan, pengetahuan produk, dan sikap terhadap keputusan pembelian minuman isotonik. Penelitian ini dilakukan terhadap 225 orang anggota UKM olahraga IPB University melalui pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan teknik purposive sampling. Analisis yang dilakukan yaitu deskriptif dan SEM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran kesehatan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, namun tidak berpengaruh signifikan terhadap sikap konsumen. Kesadaran kesehatan dapat ditingkatkan dengan aktif mencari informasi kesehatan, dibutuhkan peran Kemenpora untuk membuat program edukasi. Pengetahuan produk berpengaruh signifikan terhadap sikap konsumen dan keputusan pembelian, dapat ditingkatkan dengan aktif mempelajari produk penunjang olahraga, diperlukan peran BPOM memastikan informasi produk akurat. Sikap konsumen berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, dapat ditingkatkan dengan membaca ulasan produk, diperlukan peran Komdigi untuk mengontrol ulasan yang beredar. Consumption of isotonic drinks can provide a number of benefits for the body, especially in athletes to avoid dehydration. This study aims to analyze the effect of health consciousness, product knowledge, and attitudes on purchasing decisions for isotonic drinks. This research was conducted on 225 members of IPB University sports UKM through a quantitative approach with survey methods and purposive sampling techniques. The analysis carried out is descriptive, correlation, and SEM. The results showed that health consciousness has a significant effect on purchasing decisions, but does not have a significant effect on consumer attitudes. Health consciousness can be increased by actively seeking health information, the role of the Ministry of Youth and Sports is needed to create educational programs. Product knowledge has a significant effect on consumer attitudes and purchasing decisions, can be improved by actively studying sports support products, the role of BPOM is needed to ensure product information is accurate. Consumer attitudes have a significant effect on purchasing decisions, can be improved by reading product testimonials, the role of Komdigi is needed to control testimonials.