Hubungan Jaringan Komunikasi dengan Perilaku Sociopreneur pada Perusahaan Sosial
Abstract
Sociopreneurship atau perusahaan sosial sering dijadikan usaha dan gerakan dalam menjawab permasalahan sosial. Salah satu tantangan utamanya adalah mempertahankan perilaku sociopreneur di antara karyawan, yang dapat dipengaruhi oleh jaringan komunikasi internal. Penelitian ini bertujuaan untuk menganalisis hubungan antara jaringan komunikasi yang terjalin di antara karyawan Sebumi dengan peningkatan perilaku sociopreneur. Penelitian ini menggunakan metode sensus dengan pendekatan kuantitatif kepada 30 karyawan Sebumi. Data yang diperoleh diolah menggunakan software UCINET VI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik individu, khususnya masa kerja, memiliki hubungan signifikan dengan derajat sentralitas dan tingkat kedekatan dalam jaringan komunikasi. Sementara itu, untuk perilaku sociopreneur, hanya variabel karakter beretika yang memiliki hubungan dengan derajat sentralitas. Karyawan yang berperan sebagai "star" dalam jaringan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap penyebaran informasi dan pembentukan perilaku sociopreneur. Pola jaringan yang terbentuk bersifat terpusat, di mana beberapa individu kunci memiliki peran dominan dalam interaksi, sementara yang lainnya berada dalam posisi lebih periferal. Temuan ini menegaskan pentingnya peran jaringan komunikasi yang efektif dan terstruktur dalam mendorong perilaku sociopreneur yang beretika, yang pada akhirnya mendukung keberlanjutan perusahaan sosial. Sociopreneurship or social enterprises are often established as initiatives to address social issues. One of the main challenges is maintaining sociopreneurial behavior among employees, which can be influenced by internal communication networks. This study aims to analyze the relationship between the communication network among Sebumi employees and the enhancement of sociopreneurial behavior. The research employs a census method with a quantitative approach involving 30 Sebumi employees. The data were analyzed using UCINET VI software. The results show that individual characteristics, particularly tenure, have a significant relationship with centrality and closeness within the communication network. For sociopreneur characteristics, only the ethical behavior variable is related to centrality. Employees who act as "stars" in the communication network play a significant role in disseminating information and shaping sociopreneurial behavior. The network that forms is centralized, with a few key individuals playing dominant roles in interactions, while others remain in peripheral positions. These findings emphasize the importance of an effective and structured communication network in fostering ethical sociopreneurial behavior, ultimately supporting the sustainability of social enterprises.