Analisis Strategi Manajemen Persediaan Bahan Baku untuk Optimalisasi Bisnis UMKM. Studi Kasus : Bali Food Industry
Date
2024Author
Putra, I Gede Eka Mertha Jaya
Asnawi, Yudha Heryawan
Shalihati, Fithriyyah
Metadata
Show full item recordAbstract
Bali Food Industry (BFI) sebagai salah satu UMKM makanan dan minuman memerlukan strategi untuk mengoptimalisasi bisnisnya dengan menyelesaikan masalah yang ada. Salah satu masalah yang masih sering terjadi ada pada manajemen persediaan yaitu terjadinya stock out dan over stock bahan baku. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis perhitungan stock yang tepat dan menyarankan strategi untuk meningkatkan manajemen persediaan bahan baku. Penelitian ini terdapat perhitungan Safety Stock, Reorder Point dan Economic Order Quantity (EOQ) yang menunjukkan efisiensi biaya lebih besar 5,23% dibandingkan metode manajemen persediaan sebelumnya. Penelitian ini juga memetakan aspek yang telah dipenuhi oleh perusahaan untuk menerapkan strategi Just In Time (JIT). Hasil yang didapat adalah hanya empat dari 10 syarat yang sudah dipenuhi perusahaan. Perusahaan perlu memenuhi enam syarat lainnya agar dapat mengimplementasikan metode JIT dan meningkatkan efisiensi manajemen persediaan.
Collections
- UT - Business [424]