Strategi Pemasaran Mini Soccer Pakuan City Arena (PCA) dalam Upaya Mengatasi Rendahnya Pendapatan
Date
2024Author
ARIF, AZZAM AKMAL
Sumarwan, Ujang
Suwarsinah, Rr. Heny Kuswanti
Metadata
Show full item recordAbstract
Sejak diresmikan pada 17 September 2023, pendapatan Pakuan City Arena (PCA) cenderung rendah dan jauh dari target yang ditetapkan. PCA juga belum mengoptimalkan strategi pemasaran. Oleh karena itu, diperlukan penelitian untuk mengkaji masalah ini secara mendalam dan menemukan solusi bagi PCA. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor internal dan eksternal serta merumuskan strategi pemasaran dan prioritas strategi untuk PCA. Metode analisis yang digunakan adalah formulasi strategi tiga tahap, yaitu dengan matriks IFE-EFE, matriks IE, SWOT, dan QSPM. Hasil analisis menunjukkan bahwa PCA memiliki enam faktor kekuatan, enam faktor kelemahan, lima faktor peluang, dan lima faktor ancaman. Posisi perusahaan ada di kuadran V dengan strategi ideal adalah penetrasi pasar dan pengembangan produk. Berdasarkan matriks SWOT dihasilkan tujuh strategi alternatif dengan peningkatan kondisi lapangan dan fasilitas pendukung menjadi prioritas utama. Since it’s inauguration on September 17, 2023, the revenue of Pakuan City Arena (PCA) has still been consistently low and far from the set targets. PCA has also not yet optimized its marketing strategy. Therefore, research is needed to thoroughly examine this issue and find solutions for PCA. This research aims to identify internal and external factors and formulate marketing strategies and strategy priorities for PCA. The analysis method used is a three-stage strategy formulation, which includes the IFE-EFE matrix, IE matrix, SWOT, and QSPM. The analysis results show that PCA has six strengths, six weaknesses, five opportunities, and five threats. The company's position is in quadrant V, with the ideal strategy being market penetration and product development. Based on the SWOT matrix, seven alternative strategies were generated, with improving field conditions and supporting facilities being the top priority.
Collections
- UT - Business [424]