Strategi Pengembangan Bisnis untuk Meningkatkan Daya Saing PT Kui Indo Fishskin dengan Pendekatan VRIO
Date
2024-05-16Author
Pratama, Ahmad Arya
Herlina, Lien
Anggraini, Raden Isma
Metadata
Show full item recordAbstract
PT Kui Indo Fishskin merupakan perusahaan yang berfokus dalam produksi
dan pemasaran produk makanan ringan olahan perikanan. Saat ini, perusahaan
tersebut menghadapi persaingan yang semakin ketat, sementara manajemen sumber
daya belum dikelola optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan
mengevaluasi sumber daya dan kapabilitas yang dimiliki untuk mencapai
keunggulan bersaing berkelanjutan, serta memformulasikan strategi pengembangan
bisnis untuk meningkatkan daya saingnya. Penelitian dilakukan dengan pendekatan
deskriptif kualitatif dan penentuan narasumber dengan teknik purposive sampling.
Pengolahan data dilakukan menggunakan value chain analysis dan VRIO analysis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Kui Indo Fishskin memiliki 40 sumber
daya dan kapabilitas, 11 diantaranya merupakan sumber keunggulan bersaing
berkelanjutan. Perusahaan tersebut juga harus memprioritaskan aspek operasional,
inovasi, pemasaran, sumber daya, teknologi, dan finansial untuk meningkatkan
daya saingnya. Formulasi strategi dengan mengeksplorasi sumber daya dan
kapabilitas dan berfokus pada aspek prioritas, didapatkan 4 rekomendasi strategi
pengembangan bisnis untuk meningkatkan daya saing PT Kui Indo Fishskin. PT Kui Indo Fishskin is a company that focuses on the production and
marketing of processed fish snack products. Currently, the company is facing
increasingly fierce competition, while resource management has not been managed
optimally. This research aims to identify and evaluate the resources and capabilities
they have to achieve sustainable competitive advantage, as well as formulate
business development strategies to increase their competitiveness. The research was
conducted using a qualitative descriptive approach and determining sources using
purposive sampling technique. Data processing was carried out using value chain
analysis and VRIO analysis. The research results show that PT Kui Indo Fishskin
has 40 resources and capabilities, 11 of which are sources of sustainable
competitive advantage. The company must also prioritize operational, innovation,
marketing, resource, technological and financial aspects to increase its
competitiveness. Strategy formulation by exploring resources and capabilities and
focusing on priority aspects, obtained 4 recommendations for business development
strategies to increase the competitiveness of PT Kui Indo Fishskin.
Collections
- UT - Business [425]