Studi Perbandingan Keadaan Gizi, Konsumsi Pangan Dan Gizi Ibu Rumah tangga Di Desa Cangkuang (UPGK) Dan Karangsari (NON UPGK) Kecamatan Leles, kabupaten Garut, Propinsi Jawa barat
View/Open
Date
1982Author
Kusmini, Heny
Guhardja, Suprihatin
Karsin, Emmy
Metadata
Show full item recordAbstract
Dari hasil pengujian secara statistik ternyata memperlihat- kan bahwa keadaan gizi bayi dan anak balita di desa Cangkuang dan Karangsari tidak berbeda, demikian pula dalam hal konsumsi energi dan protein tidak berbeda, sedangkan keadaan pengetahuan gizi ibu rumah tangga di desa Cangkuang dan di desa Karangsari berbeda, dimana keadaan pengetahuan gizi ibu rumah tangga di desa Cangkuang lebih baik daripada di desa Karangsari.
Baik di desa Cangkuang maupun di desa Karangsari belum dapat ditunjukkan adanya hubungan antara faktor-faktor konsumsi energi, protein dari bayi dan anak balita, dan pengetahuan gizi ibu rumah tangga dengan keadaan gizi bayi dan anak balita.
Konsumsi rata-rata energi dan protein dari bayi di kedua desa masih di bawah angka kecukupan, sedangkan konsumsi rata-rata vitamin A sudah di atas angka kecukupan. Baik di desa Cangkuang maupun di desa Karangsari, konsumsi rata-rata energi dan protein anak balita golongan umur 1-3 tahun dan 4-5 tahun sudah di atas angka kecukupan, kecuali konsumsi rata-rata vitamin A pada anak balita golongan umur 1-3 tahun di desa Karangsari masih di bawah angka kecukupan.
Collections
- UT - Nutrition Science [3025]