Tingkat kebugaran, status gizi, lemak tubuh, status anemia serta prestasi belajar santriwati pondok pesantren Ummul Quro Al-Islami Bogor
Abstract
Penelitian bertujuan untuk menganalisis hubungan tingkat kebugaran, status gizi, kadar lemak tubuh dan status anemia terhadap prestasi belajar santriwati Pondok Pesantren Ummul Quro Al-Islami Bogor. Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional dengan contoh penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah 50santriwatiPondok Pesantren Ummul Quro Al-Islami Bogor. Pengambilan sampel dengan cara Sample random sampling berdasarkan kriteria inklusi. Status gizi 38% contoh normal dan 28% contoh overweight. Sebagian besar kadar lemak tubuh contoh tergolong normal (80%). Sebagian besar contoh tidak mengalami anemia (74%). Aktivitas fisik seluruh contoh tergolong ringan Tingkat kebugaran 98% contoh tergolong very poor. Status gizi berkorelasi signifikan dengan nilai Matematika (p<0.05). Status anemia berkorelasi signifikan dengan nilai Fisika dan Mahfudot (p<0.05). Tingkat kebugaran tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan prestasi belajar (p>0.05)….
Collections
- UT - Nutrition Science [3026]