Pengaruh tingkat padat penebaran yang berbeda terhadap pertumbuhan benih jambat siam (Pangasius sutchi fowler) yang diberi pakan buatan dan Daphnia sp.
View/ Open
Date
1989Author
Hasanah, Titi
Shafrudin, Dadang
Sumastri, Sri
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Maret sampai April 1988, bertempat di Sub Balitkanwar, Depok. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh tingkat padat penebaran yang berbeda terhadap pertumbuhan benih jambal siam (Pangasius sutchi Fowler).
Ikan uji yang digunakan adalah benih ikan jambal siam berumur 20 hari dengan berat rata-rata 68 mg, berasal dari Sub Balitkanwar, Depok. Ikan ini dipelihara dalam wadah email, yang berisi 5 liter air berjumlah 24 buah. Selama pemeliharaan ikan diberi pakan kombinasi antara pа- kan buatan dan Daphnia sp. dengan perbandingan 75%: 25%. Pemberian pakan 6 kali sehari yaitu pukul 6.00 hingga pukul 18.00 WIB, sebanyak 10% berat biomas ikan dan dinyatakan dalam berat kering pakan. Penyesuaian jumlah pakan dilakukan 5 hari sekali.
Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan 6 perlakuan masing-masing 4 ulangan. Sebagai perlakuan adalah padat penebaran 5, 10, 15, 20, 25 dan 30 ekor/liter.
