| dc.description.abstract | Kadar air dan kadar gula madu, yang merupakan kompo- nen utama penyusun madu dan sangat mempengaruhi kualitas madu secara keseluruhan, dipengaruhi oleh kualitas nektar dari tanaman yang dikunjungi oleh jenis lebah madu. yang dibudidayakan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar gula total nektar dari tanaman tanaman yang dikunjungi oleh koloni Apis cerana Fabr. yang diletakkan pada lingkungan kebun Kelapa Hibrida (Cocos nucifera), kebun Karet (Hevea brasiliensis), areal tegakan Akasia (Acacia mangium) dan pada areal tanaman campuran Kelapa Hibrida, Akasia dan Ka- liandra Bunga Merah (Calliandra calothyrsus); serta meru- pakan kajian terhadap kualitas madu yang dihasilkan oleh koloni yang ditempatkan pada lingkungan-lingkungan terse- but. Penelitian ini juga merupakan kajian terhadap ting- kat kunjungan lebah madu Apis cerana Fabr. yang diletakkan pada suatu areal tanaman campuran Kelapa Hibrida, Akasia dan Kaliandra Bunga Merah dengan kepadatan masing-masing144 ph/Ha, 347 ph ph/Ha dan 84 ph/Ha. ... | id |