Konsumsi makanan, keadaan gizi dan pendapatan dikalangan petani pemilik penggarap dan buruh tani di desa Dramaga (Caringin), Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor, Propinsi Jawa barat
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsumsi makanan, keadaan gizi dan pendapatan serta hubungannya satu sama lain dikalangan petani pemilik penggarap dan buruh taní.
Untuk maksud tersebut di atas diteliti sebanyak 20 keluarga petani pemilik penggarap dan 20 keluarga buruh tani, yang diambil secara acak sederhana di Desa Dramaga (Caringin), Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Propinsi Jawa Barat.
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan wawancara, pengukuran dan pengamatan langsung. Data konsumsi makanan diperoleh dengan penimbangan dan tanya ulang selama dua hari berturut-turut. Pengukuran berat badan dan tinggi badan KK dilakukan untuk mengetahui tingkat keadaan gizinya.
Collections
- UT - Nutrition Science [3025]