View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Fisheries and Marine Science
      • UT - Aquatic Product Technology
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Fisheries and Marine Science
      • UT - Aquatic Product Technology
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Pengaruh kadar vitamin E (a-Tocopherol) yang berbeda pada asam lemak (n-3/n-6) tetap dalam pakan induk terhadap penampilan reproduksi ikan zebra brachydanio rerio

      Thumbnail
      View/Open
      Full Text (9.171Mb)
      Date
      2005
      Author
      Lestari, Astrid
      Utomo, Nur Bambang Priyo
      Mokoginta, Ing
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Tersedianya benih ikan yang berkualitas dalam jumlah yang cukup merupakan salah satu faktor penting dalam mengembangkan usaha budidaya perikanan. Benih berkualitas tidak saja dapat dihasilkan dari turunan yang baik, namun juga ditentukan dari kesehatan dan pakan yang diberikan kepada induk. Cipta Dilindungi Sindang-undang Kualitas dan kuantitas pakan yang diberikan kepada induk mempunyai hubungan erat dengan kematangan gonad, jumlah telur yang diproduksi, kualitas telur serta larva. Salah satu nutrien pakan pada induk yang berpengaruh terhadap keberhasilan reproduksi adalah asam lemak essensial n-3 dan n-6. Nutrien penting lainnya yang dibutuhkan untuk reproduksi adalah vitamin E. Fungsi dari vitamin E adalah sebagai anti oksidan yang mampu menjaga unsaturated fatty acid dalam jaringan tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kadar vitamin E (a-tocopherol) yang berbeda pada asam lemak n-3/n-6 tetap dalam pakan induk terhadap penampilan reproduksi ikan zebra Brachydanio rerio. Percobaan dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu formulasi pakan, pembuatan pakan, pemeliharaan induk dan perlakuan dalam akuarium pemeliharaan (60x50x40 cm³), pemijahan induk dalam akuarium pemijahan (15x15x20 cm³), pemeliharaan larva serta pengumpulan data parameter uji. Ikan yang digunakan dalam penelitian ini berumur 15 hari dan dipelihara selama 37 hari untuk mencapai keadaan siap mijah. Kepadatan masing-masing akuarium 17 ekor. Percobaan terdiri dari 4 perlakuan penambahan vitamin E yaitu 325 mg/kg pakan, 375 mg/kg pakan, 425 mg/kg pakan dan 475 mg/kg pakan dengan masing- masing 3 ulangan. Selama pemeliharaan pakan yang diberikan berupa pasta dengan frekuensi pemberian 4 kali sehari, secara at satiation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa parameter Gonad Somatik Indeks, Gonad Somatik Indeks setelah salin, Derajat Penetasan Telur, Pertumbuhan Relatif dan Tingkat Kelangsungan Hidup Larva 5 hari memberikan pengaruh yang relatif sama. Kadar vitamin E 375 mg/kg pakan dapat meningkatkan nilai Gonad Somatik Indeks sebesar 28,61% pada minggu kedua sehingga kadar tersebut menjadi dosis optimal bagi perkembangan gonad, kadar lemak dan kadar protein di dalam tubuh ikan. Selain itu kadar vitamin E diatas 375 mg/kg pakan tidak memberikan pengaruh yang berbeda pada kadar lemaknya dalam tubuh ikan.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/135908
      Collections
      • UT - Aquatic Product Technology [2462]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository