Analisis pembentukan niat penggunaan listrik prabayar pada rumah tangga melalui Theory of Planned Behavior
Abstract
Menghadapi keterbatasan sumber energi fosil, pemerintah membuat inovasi baru dengan membuat sistem listrik prabayar untuk mengurangi penggunaan energi. Rumah tangga adalah konsumen terbesar listrik di Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pembentukan niat penggunaan listrik prabayar pada rumah tangga melalui pendekatan Theory of Planned Behavior (TPB). Penelitian
ini menggunakan desain cross sectional study, melibatkan 130 orang. Lokasi penelitian dipilih secara purposive, yaitu Kelurahan Padasuka, Kabupaten Bogor. Responden dalam penelitian ini adalah suami atau istri. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara menggunakan kuesioner. Hasil menunjukkan bahwa usia berhubungan positif signifikan dengan norma subjektif. Selain itu,
usia berhubungan negatif signifikan dengan kontrol perilaku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap, norma subjektif, dan kontrol perilaku berhubungan positif signifikan dengan niat penggunaan listrik prabayar. Pada model pertama dan kedua, sikap dan norma subjektif mempengaruhi niat penggunaan listrik prabayar.
