Analisis biplot dalam mengevaluasi Standar Nasional Pendidikan terhadap nilai Ujian Nasional
View/Open
Date
2016Author
Sari, Aisyah Nurlaila
Indahwati, Indahwati
Kusumaningrum, Dian
Metadata
Show full item recordAbstract
Standar Nasional Pendidikan (SNP) adalah kriteria minimal mengenai sistem pendidikan di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia. Salah satu SNP yaitu standar kompetensi lulusan digunakan sebagai pedoman penilaian dalam penentuan kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan. Dengan demikian, SNP yang tinggi diharapkan memiliki hasil Ujian Nasional (UN) yang baik. Penelitian ini menggunakan analisis biplot untuk mengamati keterkaitan antara nilai UN dengan SNP pada kelompok Sekolah Menengah Atas (SMA) khususnya di Pulau Jawa serta gambaran posisi relatif kelompok SMA terhadap SNP dan nilai UN. Kelompok yang terbentuk berdasarkan analisis biplot ada lima dengan karakteristik yang berbeda satu sama lain. Terdapat kelompok SMA yang masih memiliki nilai SNP dan UN yang rendah yaitu SMA Swasta di Jawa Barat dan Jawa Tengah serta SMA di Banten baik swasta maupun negeri. Dengan demikian, mutu pendidikan kelompok tersebut masih perlu ditingkatkan agar dapat menjadi sekolah yang lebih baik. Selain itu, terdapat enam nilai SNP yang memiliki korelasi positif dengan nilai UN yang artinya semakin tinggi SNP maka semakin tinggi pula perolehan nilai UN pada SMA di Pulau Jawa.