| dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari perbedaan
hasil penaksiran konsumsi pangan antara recall cara SUSENAS
dan Recall cara Peneliti dan mempelajari peranan
konsumsi pangan di luar rumah pada keluarga perkotaan dan
perdesaan di Kotamadya Palangka Raya.
Keluarga contoh dalam penelitian ini sebanyak 72
keluarga. Penentuan kecamatan, kelurahan, Rukun Warga,
Rukun Tetangga dan keluarga contoh dilakukan secara acak
sederhana (Singarimbun dan Effendi, 1989). Banyaknya
keluarga contoh di masing-masing kelurahan 36 keluarga.
Data primer yang dikumpulkan meliputi konsumsi pangan
di dalam dan di luar rumah, pelaku, waktu, tempat pelaksanaan
dan sebab-sebab dilakukan konsumsi pangan di luar
rumah, pengeluaran konsumsi pangan di dalam, di luar dan
totalnya serta pengeluaran konsumsi non pangan keluarga.
Data primer dikumpulkan dengan cara wawancara dan dicatat
dalam daftar pertanyaan dan dengan pengamatan langsung.
Data konsumsi pangan di dalam dan di luar rumah diperoleh
dengan metoda recall selama satu hari dan pengamatan
langsung. Selain itu jumlah pangan yang dikonsumsi keluarga
ditaksir dengan penimbangan contoh pangan yang
dikonsumsi. Pelaksanaan recall Peneliti adalah selama
sehari berdasarkan hasil penelitian pendahuluan. Data
konsumsi menurut recall SUSENAS diperoleh dengan menanyakan
jenis dan banyaknya makanan yang telah dibeli, diproduksi sendiri, pembagian, pernberian dan sebagainya yang
dikonsurnsi selarna serninggu yang lalu.
Data sekunder yang dikurnpulkan adalah keadaan urnurn
daerah penelitian, di mana data tersebut diperoleh dari
data yang ada. ... | id |