dc.description.abstract | Tanaman selada (Lactuca sativa L.) merupakan salah satu jenis sayuran daun dengan gizi yang cukup tinggi. Kandungan gizi yang terdapat dalam selada dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia, namun produksi sayuran di Indonesia belum memenuhi target karena lahan yang semakin berkurang. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh pemberian kombinasi pupuk anorganik dengan organik cair yang berasal dari padatan kotoran sapi perah sebagai nutrisi hidroponik terhadap peetumbuhan dan produksi tanaman selada (Lactuca sativa L.). Penelitian dilakukan dengan 5 perlakuan yaitu kontrol sebanyak 100% AB Mix (A100P0), 75% AB Mix + 25% POC (A75P25), 50% AB Mix + 50% POC (A50P50), 25% AB Mix +
75% POC (A25P75), serta 100% POC (A0P100) dan masing-masing 3 kali ulangan dengan analisis data menggunakan rancangan acak lengkap (RAL). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian substitusi nutrisi 50% pupuk anorganik dan 50% organik cair menghasilkan efisiensi biaya yang terjangkau dan hasil parameter pada tinggi tanaman, jumlah daun, lebar daun, panjang akar, berat segar, serta berat layak konsumsi lebih baik dibandingkan nutrisi 100% pupuk organik cair. | id |