View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Human Ecology
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Human Ecology
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Analisis ekonomi perikanan cakalang di Sulawesi Utara

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (2.830Mb)
      Date
      1992
      Author
      Makahinda, Kaonseng
      Gonarsyah, Isang
      R. Rompas
      J.L. Palenewen
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari ekonomi perikanan cakalang di Sulawesi Utara serta dampaknya terhadap peningkatan pendapatan dan kesempatan kerja. Hasil analisis menunjukkan bahwa perikanan cakalang Indonesia mengalami perkembangan relatif cukup besar, hal ini terlihat dari semakin meningkatnya eksploitasi pe- nangkapan dan volume ekspor perikanan cakalang Indonesia. Volume ekspor meningkat sebesar 821,92 ton pada tahun 1977 menjadi sebesar 6416,043 ton tahun 1990 dengan nilai ekspor sebesar Rp 104 482 720 000,- pada tahun 1984 menjadi sebesar Rp 512 186 940 000,- tahun 1990. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa pada tahun 1990 besarnya pengganda pendapatan jangka pendek dan jangka panjang cenderung menurun (pengganda pendapatan jangka pendek tahun 1984 sebesar 147,55; tahun 1990 turun menjadi 44,799). Demikian halnya pengganda pendapatan jangka panjang tahun 1984 sebesar 11,76 turun menjadi 5,13 tahun 1988. Demikian halnya Pengganda Tenaga Kerja jangka pendek sektor perikanan cakalang tahun 1984 sebesar 6,78; tahun 1990 menjadi 1,84.. Hal ini berindikasi bahwa adanya kebocoran pengeluaran yang mengalir ke luar wilayah perekonomian Sulawesi Utara, antara lain disebabkan karena pengusaha-pengusaha perikanan cakalang (perusahaan asing dan swasta) mengoperasikan kapal-kapal penangkap cakalang sedangkan pemiliknya berada di wilayah lain. Di sisi lain penerimaan sektor perikanan cakalang terus meningkat dari nilai ekspor sebesar Rp 2 408 831 031,- tahun 1984 menjadi Rp 20 950 298 960,- tahun 1990. Ini berarti bahwa peranan usaha perikanan cakalang relatif amat besar bagi perekonomian wilayah Sulawesi Utara. Namun mengingat nilai-nilai pengganda pendapatan dan kesempatan kerja cenderung menurun dari tahun ke tahun, perlu diwaspadai pengembangan uasaha perrikanan cakalang ini bagi perekonomian wilayah, khusunya kelestarian sumberdaya perikanan cakalang di Sulawesi Utara.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/121059
      Collections
      • MT - Human Ecology [2401]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository