dc.description.abstract | Hamparan lahan bertailing telah muncul pada kawasan hutan di Indonesia yang didalamnya terdapat konsesi pertambangan logam mulia. Tailing diketahui mempunyai sifat fisik dan kimia yang ekstrim untuk pertumbuhan tanaman, termasuk mengandung berbagai logam berat seperti timbal yang berpotensi berbahaya bagi makhluk hidup. Revegetasi pada area bertailing sudah seharusnya diarahkan untuk sekaligus melakukan remediasi dan tentunya membutuhkan pendekatan komprehensif untuk meningkatkan keberhasilannya. Pemilihan tanaman hutan yang memiliki ketahanan terhadap tailing dan mampu meremediasi logam berat, serta upaya perbaikan sifat-sifat tailing menjadi pertimbangan penting untuk dilakukan. Untuk itu diperlukan informasi kemampuan adaptasi tanaman hutan pada area bertailing, juga terhadap timbal, serta beberapa perlakuan yang diperkirakan dapat meningkatkan kemampuan adaptasi tanaman hutan pada pada area bertailing dengan penambahan kompos dan introduksi mikroorganisme. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui ketahanan semai tanaman hutan terhadap logam berat Pb, mengetahui mekanisme adaptasi fisiologis semai tanaman hutan terhadap logam berat Pb, dan mengetahui tanggap pertumbuhan semai tanaman hutan dan serapannya terhadap logam berat Pb pada media tailing dengan aplikasi kompos aktif dan fungi mikoriza arbuskula (FMA).
Tahapan penelitian telah dilakukan meliputi 2 penelitian pada kultur hara yaitu: (1) Toleransi semai sengon dan jabon terhadap timbal pada kultur hara, dan (2) Mekanisme adaptasi semai sengon dan jabon terhadap timbal; dan 2 penelitian pada percobaan pot yaitu: (3) Pertumbuhan semai jabon pada media tailing terpapar timbal dengan aplikasi kompos aktif dan fungi mikoriza arbuskula, dan (4) Akumulasi timbal oleh semai jabon pada media tailing dengan aplikasi kompos aktif dan fungi mikoriza arbuskula. Penelitian pendahuluan terlebih dahulu dilakukan untuk mendukung ke empat penelitian tersebut. Penelitian
dilakukan pada Agustus 2010 sampai Maret 2012 terutama di Laboratorium Bioteknologi Hutan Pusat Penelitian Sumberdaya Hayati dan Bioteknologi (PPSHB) IPB. dst... | id |