Dampak Proses Transportasi terhadap Penyusutan Ayam Broiler.
View/ Open
Date
2019Author
Putri, Selviani Eka
Afnan, Rudi
Cyrilla, Lucia
Metadata
Show full item recordAbstract
Proses transportasi pada ayam broiler dapat menyebabkan stres yang
menyebabkan penyusutan bobot badan, kematian, dan cedera pada ayam broiler.
Perlakuan pada penelitian ini P1 ayam dalam sekat kandang tidak ditransportasi,
P2 ayam dalam keranjang angkut tidak ditransportasi dan P3 ayam dalam
keranjang angkut ditransportasi. Parameter yang diukur adalah kehilangan bobot
badan, kematian, dan cedera (memar, patah). Hasil analisis ragam menunjukkan
pengaruh sangat nyata (P<0.05) terhadap penyusutan bobot badan dan presentase
penyusutan bobot badan. Rataan penyusutan bobot hidup ayam pada P1 ayam
dalam sekat kandang tidak ditransportasi 0.08 ± 0.00 kg (4.03 ± 0.17%), P2 ayam
dalam keranjang angkut tidak ditransportasi 0.11 ± 0.01 kg (6.09 ± 0.98%) dan P3
ayam dalam keranjang angkut ditransportasi 0.10 ± 0.00 kg (5.50 ± 0.06%).
Mortalitas terjadi pada P2 karena panting sudah tidak mampu menurunkan suhu
tubuh secara optimal. Cedera (memar, patah) menurunkan harga jual karkas.